Artikel Boga

5 Tips Berbisnis Jajanan Kuliner


Foto: Pixabay/StockSnap

Bakso, siomai, atau pempek, adalah tiga dari aneka jajanan favorit yang selalu dicari orang, kelezatannya yang asyik bisa dinikmati kapan saja dan di mana saja. Jika Anda pandai melihat peluang, makanan-makanan tersebut merupakan salah satu lahan bisnis yang menjanjikan. Bahannya mudah didapat, membuatnya tidak membutuhkan alat khusus dan caranya relatif mudah.

Untuk memulai bisnis kuliner, Anda tidak harus membuka counter khusus makanan, Anda bisa mulai dari lingkungan terkecil di sekitar Anda. Misalnya, bakso, Anda tidak harus membuka warung bakso, tetapi Anda bisa menjual butiran bakso saja dalam kemasan plastik. Demikian juga jajanan lainnya. Bila  belum berhasil, Anda jangan bosan untuk mencoba dan mencoba lagi sampai akhirnya Anda bisa membuat produk sesuai keinginan pasar yang Anda bidik.

Baca juga: Konsep Produk yang Matang Kunci Sukses Bisnis Kuliner

Berikut lima tips berbisnis jajanan kuliner jika Anda tertarik untuk menjajalnya:
1/ Jajaki potensi di tempat Anda akan membuka usaha, jajanan yang mana yang banyak diminati dan pesaingnya relatif sedikit.
2/ Pilih makanan yang Anda kuasai betul resep dan cara membuatnya, misalnya pempek, bakso, siomai, atau batagor.
3/ Buat kemasan yang menarik, bersih, dan rapi, sehingga menambah daya jual produk.
4/ Bila produk Anda sudah teruji kualitasnya, jangan lupa mendaftarkannya kepada Dinas Kesehatan Provinnsi atau Kabupaten/Kota di daerah Anda, dan Anda dapat mencantumkan nomor pendaftaran tersebut pada kemasan.
5/ Bagikan daftar harga dan bila memungkinkan, beri contoh makanan yang bisa langsung dicicipi atau dilihat oleh calon pembeli.

Selamat berbisnis! (P)

 

Share

REVIEW

ARTIKEL LAINNYA

Hidangan Wajib di Hari Thanksgiving

oleh Primarasa - 26 Nov 2020

Salah satu acara di Hari Thanksgiving adalah menyajikan hidangan-hidangan menggiurkan dengan porsi besar.

Mengenal Pie, Si Lezat Penyemangat Hari

oleh Primarasa - 25 Nov 2020

Pie memiliki tekstur yang renyah diluar, namun lembut di dalam.

9 Jenis Sambal Enak Asli Indonesia

oleh Primarasa - 11 Nov 2020

Keberagaman rempah dan bumbu yang ada di Indonesia membuat banyak ragam kreasi sambal.

Cooking Show Paling Bergengsi di Seluruh Dunia

oleh Primarasa - 6 Nov 2020

Selain seru, melalui program kompetisi memasak, kita juga bisa menambah wawasan mengenai dunia kuliner.

3 Perbedaan Nasi Briyani dan Nasi Kebuli

oleh Primarasa - 4 Nov 2020

Mulai dari asal mula, cara mengolah, dan rasa. Temukan disini!

6 Rahasia Seru Si Lambang Cinta

oleh Primarasa - 28 Oct 2020

Sudah menjadi rahasia umum bahwa cokelat dapat meningkatkan mood dan memicu perasaan bahagia.

VIDEO

Resep Srikaya Ala Oma with Ita Baradja

Salah satu cemilan klasik khas Indonesia resep keluarga.

Blueberry Muffin with Margie

Membuka rahasia resep andalan yang sesuai dengan keinginannya.

One Pan Mackerel ala Tante Sayur

Rahasia Tante Sayur dalam mengolah ikan dan sayur dengan sedikit bumbu.

Honey Butter Chicken with Yoland Handoko

Ayam dengan saus madu ala Korea dengan bahan-bahan yang mudah didapat

Aglio Olio ala Nyonya Italia

Teknik memasak pasta yang paling dasar langsung bersama orang Itali

Sup Bakso Rambutan ala Jeffry Tan

Fashion Designer Tanah Air, Jeffry Tan masak di dapur Primarasa.

Fun Red Velvet Eclairs with Dhita

Kue bernuansa merah putih untuk Kemerdekaan Indonesia yang ke-75!

One Step Avocado Pesto with Margie

Bumbu dasar ala Itali dengan menggunakan alpukat sebagai bahan dasarnya.

Easy Banana Bread With Ira

Resep Banana Bread atau Banana Cake ini adalah salah satu resep andalan saya.