Foto: Dok. Primarasa
Strawberry Soy Pudding perpaduan dari puding susu kedalai dan stroberi mousse yang dinikmati dalam keadaan dingin.
Hidangan penutup yang bikin ketagihan!
Tingkat kesulitan: mudah
Waktu memasak: 60 menit
Untuk: 6–8 porsi
Bahan
Soy pudding
350 ml susu kedelai (tawar)
± 50 g gula pasir
4 lembar (20 g) gelatin lembaran, rendam dalam air es hingga lunak, tiriskan
100 ml krim kental (thick cream)
Strawberry mousse
175 g buah stroberi
50 ml air
100 ml susu cair
± 50 g gula pasir
4 lembar (20 g) gelatin lembaran, rendam dalam air es hingga lunak, tiriskan
100 ml krim kental (thick cream), kocok kaku
Topping
100 g buah stroberi, belah 4
100 g gula pasir
1 sdt air jeruk lemon
Cara membuat:
1. Soy pudding: Masukkan susu kedelai dan gula ke dalam panci, jerang di atas api. Masak sambil diaduk hingga gula larut, matikan api (tidak perlu mendidih). Masukkan gelatin ke dalam adonan susu panas, aduk hingga gelatin larut. Sisihkan hingga dingin. Masukkan krim, aduk rata.
2. Siapkan 6–8 buah gelas tinggi/jar, volume @ 150 ml. Bagi rata adonan susu ke dalam gelas/jar yang telah disiapkan, beri tutup, lalu masukkan ke dalam lemari es hingga mengeras.
3. Strawberry mousse: Proses stroberi bersama air dalam blender hingga halus, saring bila perlu, sisihkan. Masukkan susu dan gula ke dalam panci, masak di atas api sedang hingga gula larut, matikan api, angkat. Masukkan gelatin, aduk hingga gelatin larut, biarkan hingga agak dingin. Masukkan stroberi dan krim kocok, aduk rata.
4. Tuang strawberry mousse ke atas adonan soy pudding dalam gelas. Dinginkan di dalam lemari es.
5. Topping: Masak stroberi dan gula di dalam panci hingga gula larut, stroberi lembek, dan cairannya mengental (hingga tinggal setengahnya). Tambahkan air jeruk lemon, aduk, angkat, dinginkan. Tuang stroberi beserta cairannya ke atas pudding, beri tutup, simpan dalam lemari es hingga saat hendak disajikan.
Catatan:
-Setiap lembar gelatin lembaran mempunyai berat yang berbeda-beda, tergantung mereknya. Karena itu, pastikan untuk selalu menimbang gelatin sebelum mencampurkannya ke dalam adonan. Kalau tidak ada yang lembaran, ganti dengan gelatin bubuk. Ganti 4 lembar gelatin lembaran @ 5 g dengan 1 sdm gelatin bubuk.
(P)
*Diambil dari buku Primarasa Kreasi Dapur Anda 2013: Pudding Hangat dan Dingin
Coba juga:
Resep Strawberry Pannacotta
Resep Puding Wijen Putih